Asal kita di jalan yang benar, jangan dengarkan omongan semua orang. Tidak akan ada manfaat mendengarkan omongan orang lain yang tak bisa dijadikan hikmah atau pelajaran.

Sindiran dan hinaan hanya milik mereka yang bersifat buruk. Takkan ada manfaat yang muncul dari seseorang yang bersifat buruk.

Untuk segala hal dan kesulitan yang kita perbuat, hanya kita yang tahu bagaimana rasanya. Orang lain hanya pandai berkomentar. Sebaik apapun kita berusaha menjadi lebih baik di jalan Allah, selalu ada orang yang dengki dibelakangnya.

Al Imam Asy Syafi'i berkata :


رِضَا النَّاسِ غَايَةٌ لاَ تُدْرَكُ لَيْسَ إِلَى السَّلاَمَةِ مِنَ النَّاسِ سَبِيْلٌ. فَانْظُرْ مَا فِيْهِ صَلاَحُ نَفْسِكَ فَالْزَمْهُ وَدَعِ النَّاسَ وَمَا هُمْ فِيْهِ


Ridha semua orang adalah tujuan yang tidak mungkin digapai, tidak ada jalan untuk selamat dari omongan orang. Maka lihatlah apa yg di dalamnya ada kebaikan bagi dirimu dan diizinkan Agama (jangan sampai kebaikan menurut kita tapi tidak menurut Agama), pegangilah, dan biarkan manusia berbicara sekehendak mereka. [Manaqib Imam Syafi’i hlm. 90 oleh al-Aburri, Hilyatul Auliya’ 9/122 oleh Abu Nu’aim , Al-’Uzlah hlm. 76 oleh al-Khotthobi.]


Al Imam asy Syafi’i berkata :


قُلْ بِمَا شِئْتَ فِيْ مَسَبَّةِ عِرْضِيْ

فَسُكُوْتِيْ عَنِ اللَّئِيْمِ جَوَاب


مَا أَنَا عَادِمُ الْجَوَابِ وَلَكِنْ

مَا مِنَ الأُسْدِ أَنْ تُجِيْبَ الْكِلاَبَ


Berkatalah sesukamu untuk menghina kehormatanku. Diamku dari orang yang menghina adalah suatu jawaban

Bukan berarti saya tidak memiliki jawaban tetapi tidak pantas singa meladeni anjing. [As-Syafi'e, Diwan Asy-Syafi’i hal. 44]

Ada nasehat dan saran yang harus kita turuti, dan ada pula yang tidak harus kita pedulikan. Memperdulikannya hanya menumbuhkan rasa benci dan membuat hati kita kotor.

Biarkan orang berkata sesukanya. Sesungguhnya mereka sedang menghadiahkanmu pahala. 

Tidak ada cara yang paling baik untuk menghadapi upat dan ghibah kecuali hanya diam. Biarkan mereka mengirimu pahalanya dan jangan membalas.

Cara terbaik untuk tumbuh adalah dengan mendengar saran dan nasehat yang baik pula. Abaikan sindiran dan komentar negatif yang akan membuatmu kehilangan semangat.